Seluruh Pegawai PA Banyumas Gelar Rapat Koordinasi Bahas Zona Integritas dan Peningkatan Kinerja
Banyumas, 9 Mei 2025 - Seluruh aparatur Pengadilan Agama (PA) Banyumas menggelar Rapat Koordinasi Pegawai pada Jumat (9/5/2025) di Ruang Media Center PA Banyumas. Kegiatan yang dimulai pukul 13.30 WIB ini membahas berbagai agenda penting terkait peningkatan kinerja dan pembangunan zona integritas.
Ketua PA Banyumas, Muhamad Isna Wahyudi, S.H.I., M.S.I., dalam arahannya menyampaikan bahwa meskipun PA Banyumas belum termasuk dalam usulan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), hal tersebut tidak menjadi alasan untuk berkecil hati. "Saya mendorong agar kita semua tetap membangun zona integritas di PA Banyumas. Karena pada dasarnya ini bukan semata-mata untuk sertifikat," tegasnya.
Lebih lanjut, Ketua PA Banyumas mengingatkan pentingnya verifikasi notifikasi elitigasi dan peningkatan teamwork antar anggota. Disiplin waktu, terutama saat jam istirahat siang, juga menjadi perhatian. Tak ketinggalan, kebersihan kantor, khususnya bagi Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN), ditekankan untuk dilaksanakan setelah asar.
Senada dengan Ketua, Wakil Ketua PA Banyumas, Syarifah Isnaeni, S.Ag., M.H., turut memberikan motivasi kepada seluruh pegawai untuk tetap semangat meraih predikat WBK, apalagi dengan kehadiran hakim-hakim baru yang memiliki pengalaman dari satuan kerja yang pernah meraih WBK. Pengecekan berkala pada aplikasi e-litigasi juga kembali diingatkan. Kebersihan lingkungan kantor, termasuk tangga belakang, menjadi perhatian lainnya.
Wakil Ketua juga menyampaikan informasi terkait pengawasan hawasbid yang berlangsung mulai tanggal 5 hingga 16 Mei 2025 agar segera menyelesaikan temuan dan laporan hawasbid, serta mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan dan berolahraga.
Sementara itu, Panitera PA Banyumas, Rosiful, S.Ag., M.H., memaparkan statistik perkara per bulan April 2025, meliputi beban perkara, keadaan perkara, realisasi pelayanan produk, upaya hukum dan putusan, serta dispensasi kawin beserta alasannya. Diskusi menarik muncul terkait penanganan perkara prodeo, di mana ditemukan beberapa kendala terkait biaya panggilan. Ketua PA Banyumas memberikan solusi agar PA Banyumas tidak menolak perkara prodeo dan membuat surat pernyataan terkait hal tersebut.
Dari sisi kesekretariatan, Sekretaris PA Banyumas, Krismanto, S.H., menyampaikan update terkait realisasi DIPA 01 dan 04, proses lelang genset, pemasangan pagar keliling, pengecatan kursi tunggu, hingga informasi mengenai seragam batik Mahkamah Agung dan PTA Semarang yang diperkirakan siap pada Juni 2025. Selain itu, disampaikan pula update hasil survei periode April, pembaruan berita dan informasi, pelaksanaan rapat Baperjakat, monitoring data SIKEP yang telah mencapai 100%, pelantikan dua orang PNS baru, serta rencana penerbitan aplikasi SKP yang seragam se-Jawa Tengah.
Rapat koordinasi ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan pemahaman bersama seluruh pegawai PA Banyumas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab, serta memacu semangat untuk terus berbenah menuju zona integritas.