PA Banyumas Ikut Serta dalam Zoom Penyelesaian Administrasi Pemberhentian dan Pensiun Tenaga Teknis di Lingkungan Peradilan Agama Tahun 2023
Banyumas, This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it. – Pengadilan Agama (PA) Banyumas Kelas I B ikut serta dalam undangan kegiatan Penyelesaian Administrasi Pemberhentian dan Pensiun Tenaga Teknis di Lingkungan Peradilan Agama Tahun 2023, pada Kamis (08/06).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI (Dirjen Badilag MA RI) ini dihadiri secara daring melalui aplikasi Zoom oleh Muhamad Isna Wahyudi, S.H.I., M.H.I (Ketua PA Banyumas) dan Eksi Riyanti, S.E. (Kepala Sub Bagian Kepegawaian Ortala) di ruang media center PA Banyumas.
Kegiatan ini membahas penyelesaian administrasi pemberhentian dan pensiun PNS dengan narasumber dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), Kepala Biro Administrasi Pejabat Negara, Kementerian Sekretariat Negara dan PT. Taspen dan KPPN VI Jakarta.
Pembahasan dalam zoom yang berlangsung sejak pagi ini dibagi menjadi 5 (lima) sesi, yang diantaranya :
- Prosedur penerbitan pertimbangan teknis dan penetapan pensiun PNS dan Pejabat Negara oleh Dra. Anjaswari Dewi, M.M selaku Direktur Pensiun PNS dan Pejabat Negara BKN;
- Pemanfaatan aplikasi SIASN untuk penerbitan pertimbangan teknis dan penetapan pensiun PNS dan pejabat negara dan permasalahannya oleh Tim TI SIASN BKN;
- Prosedur penerbitan pertimbangan status kepegawaian dan pertimbangan kedudukan kepegawaian dan permasalahannya oleh Ade Jajang Jatnika Wiralaksana selaku Direktorat status dan kedudukan kepegawaian BKN;
- Prosedur penerbitan keputusan Presiden tentang pemberhentian ASN dan Pejabat Negara dan permasalahannya oleh Iman Budiman, S.H., M.H. selaku Kepala Biro Administrasi Pejabat Negara, Kementerian Sekretariat Negara);
- Hak dan kewajiban peserta Taspen dan hak – hak keuangan PNS pasca pensiun dan prosedur pencairannya oleh PT. Taspen dan dan KPPN VI Jakarta secara panel.
Dengan adanya kegiatan ini, pihak penyelenggara berharap Ketua dan pengelola kepegawaian Pengadilan Agama seluruh Indonesia dapat mendapat bekal ilmu mengenai prosedur penyelesaian administrasi pemberhentian dan pensiun PNS ataupun Pejabat Negara di satker masing – masing.